CIREBON RAYA | MAJALENGKA — Sebanyak 40 Taruna Akmil tingkat IV/Sermatutar bersama personel pendukung, yang dipimpin oleh Kapten Inf Putra Utama Anshar, menjalani program On The Job Training (OJT) di Batalyon Infanteri 321/Galuh Taruna (Yonif 321/GT) Divisi Infanteri 1 Kostrad.
Kegiatan yang berlangsung selama 10 hari ini, mulai dari 23 Oktober 2024, bertempat di Mayonif 321/GT, Majalengka, Jawa Barat.
OJT merupakan bagian dari pendidikan keahlian profesional yang bertujuan untuk menghubungkan pengetahuan akademis dengan praktik lapangan secara langsung, mempersiapkan para taruna menjadi Perwira TNI AD yang profesional, responsif, integratif, modern, dan adaptif. Melalui OJT, para taruna dapat mengasah keterampilan yang telah diperoleh selama masa pendidikan di Akademi Militer.
Danyonif 321/GT, Letkol Inf Fahmi Guruh Rahayu, menjelaskan bahwa OJT ini bertujuan untuk menambah pengalaman dan keterampilan taruna sebagai bekal mereka saat bertugas di masa depan.
“Melalui kegiatan OJT ini, para calon Perwira TNI AD dapat mempraktikkan dan mengaplikasikan ilmu serta keterampilan yang telah diterima selama mengikuti pendidikan,” ujarnya.
Diharapkan, para taruna dapat memperoleh pengalaman praktis dan menerapkan pengetahuan mereka dalam situasi nyata di lapangan, sehingga semakin siap dan terampil saat nantinya menjalankan tugas sebagai Perwira TNI AD. (pen/red)